info.rensingbat.desa.id – Pendistribusian paket sembako Jaring Pengaman Sosial (JPS) bantuan terdampak Covid-19 APBD 2 Lombok Timur tahap ll kepada masyarakat penerima dilaksanakan hari Jum’at sore, 19/6/2020 yang bertempat di kantor desa Rensing Bat.

Paket yang di kemas dalam pelastik berisikan beras, minyak goreng dan berbagai kebutuhan pangan tersebut di terima pemerintah desa pada hari kamis, 18/6/2020 langsung oleh Kasi Kesejahteraan rakyat Ahyanuddin, S.Pd dan Sekretaris desa Hadianto, S Pd.

Paket dikirim tidak dalam jumlah seperti data awal yakni 48 paket, akan tetapi ada pengurangan sebanyak 11 paket, sebab pengurangan kami belum tau pasti penyebabnya, Terang Sekdes Hadianto pada media ini.

Di jelaskan hadianto, Pengurangan ini murni berasal dari pemerintah daerah, kami di desa tidak tau menau sebab pengurangannya, namun kami sudah berkirim surat tentang tujuan pengurangan tersebut dan lampiran penerima sesuai data awal ke dinas sosial, insyallah semua masyarakat akan mendapat bantuan, sambungnya.

Sementara itu, kepala desa rensing bat saat di konfirmasi via whatsap juga embenarkan tentang pengurangan tersebut, beliau akan segera mengurusnya dan menanyakan maksud dari pengurangan tersebut, pengurangan bukan terjadi di desa rensing bat saja, akan tetapi di seluruh desa, jelas kades hilmi.

Paket ini tetap kita distribusikan ke masyarakat, kita tak ingin seperti desa sebelah yang menolak karena tidak sesuai seperti data awal, kita tetap patuh pada perintah atasan, tutup kades 2 priode ini.

SUMBER : www.gemadarussalam.com