RENSINGBAT.DESA.ID_Sosialisasi Program Percepatan Peningkatan Tata Guna Air Irigasi (P3-TGAI) dilaksanakan di Aula Kantor Desa Rensing Bat Kecamatan Sakra Barat pada hari ini Rabu Tanggal 25 April 2018 yang di hadiri Sedahan wilayah pengairan bagian selatan Dam Pandan Duri, Tim Pendamping Masyarakat (TPM), Kepala Desa Rensing Bat, Pengurus Perkumpulan Petani Pemakai Air (P3A) Subak Loker, Semua Kepala Dusun se Desa Rensing Bat, Semua Pengurus Kelompok Tani, semua pekasih subak loker dan Perwakilan petani pemakai air subak Loker.

Dalam kesempatan tersebut, Kepala desa Rensing Bat Muhammad Hilmi, SE menyampaikan ucapan terimaksih kepada pihak Balai Wilayah Sungai (BWS) Nusa Tenggara 1 yang telah memberikan atau menempatkan program P3-TGAInya di Desa Rensing Bat yang sebelum ini saluran irigasi tersier hanya pernah di laksanakan pembangunan taludnya sewaktu masih adanya Proram Nasional Pemberdayaan Masyarakat (PNPM-Perdesaan) pada tahun 2011 lalu dari Loker sampai Jebak Kubur Rensing Bat.Alhamdulillah sekarang masyarakat juga bisa menikmati pembangunan talud irigasi setelah bergulirnya dana desa dari pusat maupun daerah yang pembangunannya di lakukan oleh pemerintah desa,” Sambung kades.

Sementara itu, Tim Pendamping Masyarakat (TBM) dari BWS Muhammad Rifa’i menjelaskan, “Pelaksanaan kegiatan P3-TGAI dimaksudkan untuk menumbuhkan partisipasi masyarakat petani dalam kegiatan perbaikan jaringan irigasi, rehabilitasi jaringan irigasi dan peningkatan jaringan irigasi sesuai dengan kebutuhan dan berdasarkan prinsip kemandirian sehingga tujuannya dapat tercapai yaitu meningkatkan kinerja layanan irigasi kecil, irigasi desa dan irigasi tersier”, jelasnya.

Maksud diadakannya Sosialisasi ini adalah menginformasikan kegiatan P3-TGAI kepada masyarakat yang berada di Daerah Irigasi subak Loker Desa Rensing Bat terutama yang berada di saluran irigasi yang akan di kerjakan pentaludannya mulai dari Sawah H.Zainal Muttaqin sampai kurang lebih 350 meter ke hilir, Sehingga masyarakat petani dapat turut serta dalam mensukseskan kegiatan ini serta mendukung usaha Pemerintah dalam meningkatkan Swasembada Pangan yang dicanangkan oleh pemerintah pusat.

Program Percepatan Peningkatan Tata Guna Air Irigasi (P3-TGAI) merupakan salah satu kegiatan dari Program Infrastruktur Berbasis Masyarakat (IBM). P3-TGAI merupakan lanjutan dari Program P4-ISDA yang telah dilaksanakan sejak tahun 2013 dan sekarang berganti nama menjadi P3-TGAI, walaupun demikian maksud dan pelaksanaannya hampir sama yaitu untuk menumbuhkan partisipasi masyarakat Petani Pemakai Air (P3A) dalam kegiatan perbaikan, rehabilitasi dan peningkatan jaringan irigasi sesuai dengan kebutuhan dan prinsip kemandirian.

Setelah sosialisasi ini selesai, dilanjutkan dengan Musyawarah Desa 1 dan 2 yang dalam musyawarah tersebut membahas tehnis pelaksanaan pembangunan talud atau pelaksanaan P3-TGAI dan pembentukan tim pengawas dan tim pelaksana kegiatan untuk pembangunan nantinya yang juga di hadiri oleh pihak BWS, TPM, pengurus P3A, Pekasih dan tim pelaksana yang sudah terbentuk. (a_m)

Sosial Media Rensing Bat

Berita Terbaru

Huzayyini Rahman Nakhodai Mahpalnawadi Sakbar 2024

rensingbat.desa.id – Pemilihan Ketua Umum Organisasi Mahasiswa Pelajar Nahdlatul Wathan Diniyah Islamiyah (MAHPALNAWADI) Kecamatan Sakra Barat untuk tahun 2024 telah usai digelar melalui Musyawarah Agung Keluarga (Musagra) IV yang bertempat di Gedung Serba Guna Kantor...

Peringatan Isro’ Mi’raj 1445 Hijriah di Rensing Bat

rensingbat.desa.id - Masyarakat Desa Rensing Bat peringati Isro' Mi'raj tahun 1445 H. / 2024 M. yang bertempat di masjid Jami' Nurul Islam Rensing Bat hari ini Rabu, 07/02/2024. Hadir sebagai penceramah empat orang Tuan guru yakni TGH.M. Yusuf Makmun, TGH. Ahmad...

Mengenal Prof. Muslihun GB UIN Mataram Asal Rensing Bat

Oleh, NURUDDIN, M.Pd rensingbat.desa.id - Profesor Dr. H. Muslihun, M.Ag, merupakan sosok yang mengukir namanya dalam sejarah pendidikan dan keilmuan di Indonesia. Dilahirkan di Desa Rensing Bat, Kecamatan Sakra Barat, Kabupaten Lombok Timur pada tahun 1974 merupakan...

Petani Rensing Bat Tetap Tanam Padi Walau Hujan Tidak Lagi Turun

rensingbat.desa id - Sekarang bukan lagi musim kemarau karena sudah waktunya menanam padi, Menanam padi identik dengan hujan, namun sejak sebulan lalu hujan tidak pernah turun dengan itensitas tinggi hanya hujan rintik cukup membasahi halaman rumah kami, Cerita warga...

Panen Raya Tembakau di Rensing Bat, Berkah di Musim Kemarau

rensingbat.desa.id - Seiring musim kemarau tiba, terpantau kurang lebih 165 hektar lahan tanaman tembakau yang tersebar di 5 dusun/Kewilayahan di desa Rensing Bat Kecamatan Sakra Barat telah memasuki masa panen raya sejak awal Agustus lalu. Tembakau yang di tanam awal...

Peta Desa Rensing Bat

Kritik Dan Saran

 

9 + 4 =

Pemerintah Desa Rensing Bat

Alamat : Jalan TGH. Muhammad Padil, Rensing Bat, Kecamatan Sakra Barat, Kabupaten Lombok Timur Provinsi Nusa Tenggara Barat 83671

Website : rensingbat.desa.id
Email      : [email protected]

Copyright @2018 Desa Rensing Bat