RENSINGBAT.DESA.ID_Perangkat Desa Rensing Bat Kecamatan Sakra Barat Kabupaten Lombok Timur mengumpulkan bantuan untuk korban gempa bumi di Kabupaten Lombok Utara dan Lombok Timur. Bantuan tersebut dikumpulkan secara kolektif melalui bendahara Desa atas Instruksi Kepala Desa dan akan membeli barang kebutuhan berupa Terpal, Selimut, dan barang-barang kebutuhan lainnya.

Penggalangan dana tersebut berhasil mengumpulkan sebesar kurang lebih 2 juta dan siap didistribusikan ke korban gempa Lombok. Bantuan tersebut di dapatkan dari perangkat desa mulai dari Kepala Desa, Sekretaris Desa, Staf Desa, Kepala-kepala Dusun, Anggota BPD dan Lembaga-lembaga Desa lainnya.

Selaku Kepala Desa Rensing Bat, Muhammad Hilmi, SE berharap akan ada lagi masyarakat Desa Rensing Bat yang memberikan bantuan sebagai tambahan bantuan yang sudah Kita Kumpulkan. Kita akan menyalurkan langsung ke masyarakat yang menjadi korban gempa Isyaallah pada hari Sabtu mendatang. Mudah-mudahan bisa dimanfaatkan, terutama untuk kebutuhan sehari-hari mereka selama dalam pengungsian.

Penggalangan bantuan tersebut merupakan inisiatif dari Kepala Desa dan juga Perangkat Desa Rensing Bat untuk membantu warga yang terkena musibah gempa. “Alhamdulillah kita bisa mengumpulkan bantuan tersebut buat warga korban bencana gempa. Bantuan tidak seberapa namun mudah-mudahan bisa bermanfaat dan bisa meringankan beban para warga yang terkena musibah,” Sambung Kades. (a_m)