rensingbat.desa.id – Di kutip dari Akun FB KMI Nabbany. Bhabinkamtibmas Rensing Bat Bripka Daeng Lino Adrika pamit ke masyarakat Desa Rensing Bat Kecamatan Sakra Barat. Terhitung 31 Oktober 2021 Bhabin yang mulai bertugas di Rensing Bat sejak Agustus 2011 ini pindah tugas ke Polsek Labuhan Haji menjadi Bhabinkamtibmas di kelurahan Suryawangi Kecamatan Labuhan Haji Lombok Timur.
Rabu 3 November 2021 Bhabin Daeng Lino melalui pesan WhatsApp Desa Rensing Bat resmi berpamitan. Ia akan digantikan oleh Brigadir Suheri yang sebelumnya menjadi Bhabin di Kelurahan Suryawangi
“Untuk Keluarga besar saya di Rensing Bat yang sudah berdampingan selama 10 tahun lebih semenjak masih berstatus desa persiapan, saya mohon pamit dari tugas di Rensing Bat untuk menjalankan tugas di tempat yang baru. Apabila selama bergaul ada kata-kata dan perbuatan yang salah, saya sebagai manusia biasa mohon dimaafkan” ujar Daeng Lino.
Bripka Daeng Lino menambahkan bahwa Desa Rensing Bat dianggap seperti rumah sendiri sehingga cukup berat rasanya ketika ia harus pindah tugas, namun apapun itu, ia adalah Abdi masyarakat yg selalu siap ditugaskan dimana dan kapan saja.
Selama 10 tahun lebih ia mengabdi dan membina di Desa Rensing Bat banyak kesan yang didapatinya “Desa Rensing Bat adalah Desa yang harmonis, kehidupan masyarakat penuh rasa kekeluargaan, tokoh-tokoh yang dituakan sangat dihormati oleh warganya. Kesadaran warga akan hukum sangat luar biasa dibuktikan dengan 10 tahun lebih tidak ada kasus yang maju sampai ke Polsek, semua diselesaikan dengan musyawarah mufakat. Desa Rensing Bat adalah Desa yang luar biasa” Ungkap bhabin yang murah senyum ini.
Iapun menitip pesan kepada mayarakat khususnya para pemuda Desa Rensing Bat agar meneladani para tokoh-tokoh Rensing Bat yang sudah sukses dalam mental dan perbuatan karena pemuda adalah tulang punggung bangsa dan negara, rapuhnya pemuda adalah rapuhnya suatu Bangsa, berusahalah bekerja saling membahu untuk memajukan Desa Rensing Bat” pesan Daeng Lino.
Tak lupa ia menyampaikan rasa terima kasihnya kepada Pemerintah Desa, tokoh agama, tokoh masyarakat, tokoh pemuda,tokoh wanita dan seluruh warga Desa Rensing Bat yang telah membantu dan kerjasamanya dalam pelaksanaan tugas selama di Desa Rensing Bat.
“Mohon Do’a dan dukungan agar saya bisa melaksanakan tugas dengan sebaik-baiknya di tempat tugas yg baru dan Semoga Desa Rensing Bat menjadi Desa yang Makmur dan Sejahtera”. Tutupnya melalui pesan WhatsApp.